Banyak mitos tentang virus corona yang beredar di masyarakat sekarang ini. Hal ini menyebabkan keresahan dan kekeliruan dalam pencegahan maupun penanganannya. Berikut ini saya sajikan beberapa bantahan Mitos virus corona yang bersumber dari badan WHO, semoga bisa meluruskan beberapa mitos yang beredar sekarang ini
-
BERJEMUR DIBAWAH MATAHARI ATAU BERADA DITEMPAT BERSUHU DIATAS 25°C TIDAK MENCEGAH VIRUS CORONA
Kalian bisa saja terjangkit virus corona walaupun kalian sering berjemur atau berada ditempat bersuhu/bercuaca panas. Cara efektif agar tidak terjangkit adalah dengan sering cuci tangan dengan sabun, jangan menyentuh wajah, hidung, dan mulut. -
KALIAN BISA SEMBUH DARI VIRUS CORONA, JIKA TERKENA LAGI BUKAN BERARTI KALIAN AKAN SELAMANYA HIDUP DENGAN VIRUS CORONA
Sebagian besar orang yang terjangkit virus corona bisa sembuh. Jika kalian terjangkit, pastikan kalian menangani gejala yang ditimbulkan dengan benar. Jika batuk, panas, dan susah bernafas, segera hubungi dinas kesehatan setempat -
MEMINUM ALKOHOL TIDAK MENCEGAH/MELINDUNGI KALIAN DARI VIRUS CORONA
Keseringan atau pun meminum alkohol berlebih bisa meningkatkan resiko masalah kesehatan kalian. Alkohol memang bisa untuk mencegah virus corona tapi dalam bentuk Hand Sanitizer dan digunakan untuk membersihkan tangan kalian. -
MANDI DENGAN AIR PANAS TIDAK MENCEGAH KALIAN TERJANGKIT VIRUS CORONA
Suhu tubuh normal kita berada dikisaran 36.5°C sampai 37°C, walaupun kalian mandi dengan air panas, suhu tubuh kita akan tetap berada dikisaran tersebut. Cara terbaik mencegah virus corona adalah dengan mencuci tangan kalian dengan sabun dan air mengalir. -
VIRUS CORONA TIDAK MENYEBAR MELALUI GIGITAN NYAMUK
Sampai saat ini belum ada bukti bahwa virus corona bisa menyebar melalui gigitan nyamuk. Virus corona adalah virus yang menyerang pernafasan dimana penyebaran utamanya melalui droplet yang dihasilkan pada saat bersin, batuk, air ludah. -
MENYEMPROTKAN ALKOHOL ATAU KLORIN (CHLORINE) KESELURUH TUBUH BISA MEMBUNUH VIRUS CORONA
Hal ini tidak bisa membunuh virus corona yang sudah masuk ke tubuh kalian dan lagi bisa membahayakan Mucous Membranes (seperti mata dan mulut). Alkohol dan Klorin bisa kalian gunakan untuk mendisinfektan/membersihkan permukaan benda. -
ANTIBIOTIK EFEKTIF UNTUK MENCEGAH DAN MENGOBATI VIRUS CORONA
Antibiotik tidak bisa digunakan untuk melawan virus, hanya efektif untuk bakteri. Namun tidak menutup kemungkinan digunakan untuk mengobati karena adanya komplikasi yang disebabkan oleh bakteri. -
OBAT VIRUS CORONA SUDAH DITEMUKAN
Menurut WHO, sampai saat ini belum ada obat untuk mengobati virus corona namun ada 2 jenis obat yang berpotensi bisa digunakan untuk "perawatan" virus corona yaitu chloroquine and hydroxychloroquine. Penggunaan ke-2 obat ini mendapat ijin dari Food and Drug Administration (BPOMnya Amerika)
Demikianlah beberapa bantahan mitos virus corona kali ini, selengkapnya bisa kalian akses di website WHO langsung atau pun kalian bisa mengunjungi Hoaks Buster resmi Indonesia. Jagalah kesehatan kalian, seringlah cuci tangan dengan sabun di air mengalir dan jaga jarak aman 2m dengan orang lain.
*All images credit use in the list belong to WHO









Post A Comment:
0 comments so far,add yours
Tulis Komentar